Cara Membuat Nasi Uduk  – Masyarakat indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan makanan yang namanya nasi uduk, rasanya yang khas dan praktis ketika dibawa untuk sarapan pagi, biasanya banyak masyarakat yang menjualnya dipinggiran jalan. Pastinya ketika kita berangkat ke kantor atau kuliah kita sering membeli nasi uduk ini dikarenakan harganya yang murah dan juga enak.

Cara Membuat Nasi Uduk

Nah, disini kita akan memberikan sedikit tips cara membuat nasi uduk yang enak dan aromanya wangi, bagimana caranya untuk membuat nasi uduk ini mari kita simak informasi yang kita berikan dibawah ini.

Bahan-Bahan Yang diperlukan adalah:

  • 1 cup beras
  • 1 bungkus santan instan 65ml
  • 3 siung bawang merah iris tipis
  • 2 buah bawang putih iris tipis
  • 2 serai geprek
  • 2 bh daun salam
  • 3 bh daun jeruk
  • Secukupnya air+dicampur santan. Ukuran masak pakai rocecooker
  • Secukupnya garam+kaldu jamur

Anda juga bisa tambahkan bahan Pelengkap Seperti :

  • Ayam goreng
  • Bawang goreng
  • Mie goreng
  • Sambal bawang
  • Krupuk
  • Kentang balado ampela hati
  • Pelengkap
  • Krupuk

Untuk Langkah Pembuatan Dibawah ini :

  • Cuci beras hingg bersih. Tiriskan
  • Tumis duo bawang, serai, daun salam Dan jeruk hingga harum
  • Dalam wadah rice cooker. Masukan tumisan bawang, serai, daun salam dan daun jeruk kemudian tambahkan 1 bungkus santan instan dan secukupnya air. Tambahkan garam dan kaldu bubuk. Aduk rata. Tutup
  • rice cook kemudian klik tombol cook. Tunggu hingga nasi matang dan angkat. Jika Masih basah bisa diulang cooknya
  • Tata Dalam piring, nasi, Dan pelengkap. Hidngkan selagi hangat.

Itulah informasi diatas tentang nasi uduk yang enak, jika kamu sudah mahir dalam membuat ini, hidangan ini bisa juga loh dijadikan sebagi bisnis samping untuk ibu-ibu rumah tangga, anda bisa menjualnya dengan metode apapun seperti menerima pesanan untuk catering, atau berjualan di pinggir jalan dan dirumah, karena bahan yang simple dan menggunakan kemasan yang sederhana seperti menggunakan bungkus kertas nasi dua elang , makanan ini cocok untuk dijadikan sarapan untuk kekantor dan juga pergi ke sekolah. Mungkin hanya iniinformasi yang dapat kami berikan semoga informasi diatas dapt membantu ada untuk mengetahui cara pembuatan nasi uduk yang enak ini, semoga bermanfaat dan selamat belajar.